Sabtu, 02 Juli 2016

Tips Memperbaiki Komponen Cdi Sepeda Motor

Tips Memperbaiki Komponen Cdi Sepeda Motor - Selain rantai keteng, CDI merupakan komponen penting pada sepeda motor. CDI sepeda motor berfungsi membangkitkan listrik yang selanjutnya akan disalurkan pada busi sepeda motor. Jika komponen CDI mengalami kerusakan, bisa dipastikan sepeda motor tidak akan bisa dihidupkan. Untuk mengetahui kondisi CDI sepeda motor masih baik atau sudah rusak, anda membutuhkan alat ukur berupa voltmeter. Dengan menggunakan voltmeter, kita dapat mengetahui tegangan yang dimiliki oleh CDI. Bila CDI bermasalah dan anda ingin memperbaiki komponen CDI, beberapa langkah berikut dapat anda coba.


Tahapan Memperbaiki CDI Pada Sepeda Motor

Sebelum memperbaiki komponen CDI pastikan terlebih dahulu voltmeter yang anda gunakan dapat mengukur tegangan diatas 300 volt. Selanjutnya, hubungkan kabel berwarna merah pada voltmeter dengan kabel CDI yang menuju ke bagian koil. Lalu hubungkan kabel yang berwarna hitam pada voltmeter dengan bagian ground sepeda motor. Atau dapat juga anda hubungkan kabel hitam tersebut dengan body sepeda motor. Jika sudah, cobalah menghidupkan sepeda motor dengan elektrik starter atau kick starter.

Saat mesin menyala perhatikan jarum voltmeter. Jika jarum bergerak dengan menunjukkan tegangan diatas 200 volt, maka bisa disimpulkan kondisi CDI masih bagus. Dan apabila jarum pada voltmeter dalam kondisi diam, maka dipastikan CDI sepeda motor mengalami kerusakan. Dan anda harus memperbaiki komponen CDI atau menggantinya. Hal tersebut dapat dipastikan kebenarannya jika kondisi tegangan dan arus listrik dari spul ataupun pulser masih baik. Untuk mengetahui kondisi komponen tersebut masih baik atau tidak, anda dapat mengukur tegangan yang keluar dari kedua komponen. Cara pengukurannya sama dengan pengukuran awal CDI.

Jika tidak ada voltmeter maka anda dapat mengecek CDI dengan langkah lebih sederhana. Mulailah dengan melepas kabel di CDI yang menuju koil lalu tempelkan kabel pada body sepeda motor. Coba nyalakan sepeda motor tersebut, jika timbul percikan maka kondisi CDI masih bagus dan anda tidak perlu memperbaiki komponen CDI. Demikian sedikit informasi yang dapat kami ulas, semoga bermanfaat.